Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Film India Paling Inspiratif yang Wajib Kamu Nonton!


Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatu...

Bertemu lagi bersama tulisanku, masih di blog dan hati yang sama. Apa kabar kamu? Semoga sehat dan bahagia selalu yaaa...

Tak terasa hari ini #BPN30DayChallenge2018 telah memasuki hari ke 10. Apakah kamu masih setia dengan blog ini? Saya harap demikian. Tema hari ini adalah "5 Rekomendasi Buku/Film/Musik" dan saya memilih untuk merekomendasikan 5 Film India Paling Inspiratif yang Wajib Kamu Nonton!

Film India sangat erat kaitannya dengan tarian, hujan-hujanan, busana tradisional, dan semua hal yang membuat para penonton ikut mempelajari budaya dan tradisi yang ada di India. Film India memiliki cita rasa yang sama. Meskipun kamu nonton berulang kali, rasanya sama seperti pertama kali. Kamu akan tetap menangis, meski tau jalan ceritanya. Kamu akan tetap terharu ketika Rahul & Anjali bersatu kembali,  Kamu akan ikut terluka ketika melihat Pooja & Raj harus merelakan cinta mereka demi Tina, Kamu akan ikut terharu saat Shalu akhirnya bisa merasakan kasih sayang dari ibu tirinya. Itu hanyalah sebagian kecil dari beberapa jalan cerita film india. Ada yang tau cerita dari film apa saja yang saya sebutkan tadi? Yang tau, saya tidak akan kasih apa-apa hahaha...

Kamu pasti sering menonton Film India bertema kisah cinta. Namun, disini saya tidak akan merekomendasikan film-film yang berfokus pada kisah cinta pemeran utama. Penasaran film apa yang akan saya rekomendasikan? Yuk terus baca artikel ini hingga selesai ya.

Berikut ini 5 Film India Paling Inspiratif yang Wajib Kamu Nonton!

1. Taare Zameen Par (2007)


Film pertama yang akan saya rekomendasikan adalah film yang saya nonton tahun lalu (2017). Ketika selesai menonton film ini, mata saya secara otomatis bengkak haha. Saya sempat kaget ternyata film ini telah dirilis sejak tahun 2007. Kemana saja saya selama ini? Hingga melewatkan film sebagus ini? 

Film ini menceritakan tentang seorang anak yang dianggap tak mampu dalam pelajaran. Seorang anak yang terlalu banyak berimajinasi hingga pihak sekolah merasa tak mampu untuk mendidik sang anak. Sang Ayah pun memutuskan mengirim anak ini ke sekolah asrama. Agar lebih disiplin dalam pelajaran dan banyak hal. Disinilah seorang guru baru memahami apa yang terjadi pada sang anak.

Jalan cerita yang disajikan film ini sangat mengena di hati saya. Apalagi saya memiliki seorang adik yang termasuk Anak Berkebutuhan Khusus. Film ini membuat saya ingin lebih memahami adik saya secara mendalam dan sepanjang menonton film ini rasanya sangat sesak. Apalagi saat anak ini harus tinggal di asrama dan jauh dari ibunya. Itu adalah bagian cerita yang paling menyesakkan hati.

Untuk lebih lengkapnya, kamu dapat menonton film ini. 

2. Bajrangi Bhaijaan (2015)



Selanjutnya ada Bajrangi Bhaijaan. Film ini menceritakan perjuangan seorang pria yang membantu seorang anak kembali kepada ibunya.  Sang anak yang berasal dari Pakistan ini tak dapat berbicara. Disitulah tantangan yang harus di hadapi pria ini. Kejujuran dari pria tersebut sangatlah luar biasa menurutku. Dia selalu mengutamakan kejujuran diatas segalanya. Andai saja semua orang seperti itu ya. Selalu memilih di jalan kebenaran hehe.

Film ini mengajarkan kita bagaimana cara menghargai dan menolong orang lain tanpa memandang dia siapa. Meskipun berbeda agama, negara pria ini rela berjuang demi anak yang bahkan nama sang anak pun tak dia ketahui. Film ini akan membuatmu meneteskan air mata hingga adegan terakhir.

3. Dangal (2016)


Dangal adalah film yang berdasarkan kisah nyata seorang pegulat senior India yang berhasil melatih anak-anak perempuannya untuk menjadi pegulat kelas dunia.

Film ini mengajarkan kita bagaimana proses tidak akan pernah mengkhianati hasil. Semua kerja keras yang dilakukan akan berbuah manis pada akhirnya. 

4. Secret superstar (2017)



Secret Superstar adalah film India yang menceritakan kisah seorang anak perempuan yang bermimpi untuk menjadi penyanyi terkenal. Banyak hal yang harus dilaluinya. Salah satunya adalah pertentangan dari sang ayah dan pengorbanan dari sang ibu.

5. Hichki (2018)


Hichki menjadi film yang akan saya rekomendasikan berikutnya. Film ini menceritakan tentang perjuangan seseorang yang memiliki gangguan cegukan secara terus menerus untuk mengejar mimpinya menjadi seorang guru. Dia bahkan terus semangat mengejar mimpinya meski telah ditolak puluhan sekolah dalam beberapa tahun.

Tekadnya yang begitu besar akhirnya menjadi kebahagiaan saat dia diterima di sebuah sekolah. Namun, ternyata tidak semudah itu. Di sinilah cerita perjuangan film ini di mulai.

Kamu akan jatuh hati dengan perjuangan sang guru dalam mengajar.

Itulah 5 film India yang saya rekomendasikan. Sudahkah kamu menonton kelima film diatas? Jika ya, mana film yang paling menyentuh hatimu? Jika belum, saya sarankan untuk menonton film diatas. Kamu akan mendapatkan banyak pelajaran berharga.

Demikianlah tulisanku ini, semoga kamu terhibur. Terima kasih telah membaca artikel ini hingga titik terakhir. Sampai jumpa pada postingan berikutnya.



2 komentar untuk "5 Film India Paling Inspiratif yang Wajib Kamu Nonton!"

  1. aku belun nonton semuanya. pengen liat jg ah. makasi rekomendasinya

    BalasHapus
  2. Wajib nonton 😊
    Terima kasih telah meninggalkan komentar ❤

    BalasHapus