Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Berjuta Mimpi Tanpa Realisasi


Tulisan ini masih dalam rangka BPN Challenge Ramadan 2022. Seharusnya bertema "7 Rekomendasi Blog yang Asik Untuk Dikunjungi". Berhubung saya sangat jarang berkunjung ke blog yang sama. Ada beberapa yang sering saya kunjungi untuk mengecek sesuatu. Namun, hanya ada 2 blog. Jadi, Saya memutuskan untuk menulis tentang Berjuta Mimpi Tanpa Realisasi.

Tulisan ini berisi curhatan tentang keinginan dan perencanaan yang tak pernah ada langkah untuk memulainya.

Setiap orang pasti memiliki mimpi yang ingin dicapai. Entah itu mimpi sederhana hingga yang luar biasa. Butuh perjuangan untuk menggapainya.

Banyak yang memilih menyerah di tengah perjalanan menuju mimpinya. Banyak pula yang berhasil meraih mimpinya. Namun, ada banyak orang yang memiliki mimpi yang tinggi tanpa ada langkah apapun. Seakan hanya menjadi angan.

Terlalu banyak alasan kenapa tidak berjuang. Bahkan tidak berani keluar dari zona nyaman. Perjuangan diperlukan untuk menuju impian tersebut. Sedangkan langkah terasa begitu berat. Namun, ketika ingin memulai ada saja hambatan. Mulai dari rasa malas dan terlalu santai menjalaninya. Mimpi seakan bukan hal untuk diseriusi.

Ketika orang-orang sudah melangkah lebih jauh. Namun, dengan pembelaan diri berkata bahwa setiap orang memiliki zona waktunya masing-masing.

Bagaimana bisa berkata demikian, sedangkan belum memulai apapun? Terkadang diri sendiripun perlu dikerasi.

Tulisan ini saya buat untuk menegur diri saya sendiri.

Untuk diriku : Tolonglah jangan terlalu santai. Santaimu itu membuatmu malas dan terlalu berharap hari esok akan berubah. Kamu tidak akan maju, jika waktumu terus disia-siakan seperti ini.

Demikianlah tulisanku ini, terima kasih telah membaca hingga titik terakhir.

Posting Komentar untuk "Berjuta Mimpi Tanpa Realisasi"